Hai... Udah lama banget sampai situs ini bersarang laba-laba, ya kan? Ya maaf... Aku cuma orang yang lagi berjuang di luar zona nyaman seperti yang orang bilang. Jadi gini, aku bukan orang yang pinter berbasa-basi dalam membuka suatu topik so, aku to the point aja ya... Ini adalah pengalaman pribadi ketika aku diharuskan meng-upload suatu file PDF dengan beberapa limit, salah satunya ukuran ketika di-upload. Berikut beberapa tips dariku, semoga menambah wawasan teman-teman pembaca ya.
Scan PDF
Aplikasi yang kugunakan adalah Simple Scan. Tapi sebenarnya ada banyak aplikasi scan di Linux mengingat tiap-tiap Desktop Environment sudah ter-install aplikasi bawaannya sendiri. Yang perlu kita lakukan cuma meng-click tombol menu dan mengetik "Scan" lalu aplikasi yang kita butuhkan langsung muncul. Jangan khawatir tentang driver, selama teman-teman tidak menggunakan printer/scanner bermerk aneh (belum terjamah Linux) semuanya sudah otomatis plug & play. Tapi bukan itu poin penting yang ingin kusampaikan. Hal yang lebih penting adalah proses scan itu sendiri, apakah satu file dengan satu halaman ataukah satu file dengan banyak halaman. Pada aplikasi Simple Scan, kita bisa scan beberapa halaman sekaligus untuk digabungkan dalam satu file dengan cara klik kembali tombol scan
lalu klik tombol download pada pojok kanan atas untuk menyimpan baik dalam format *.pdf atau format lainnya.
Selain itu, kita bisa memutar orientasi suatu halaman apakah itu portrait atau landscape dan juga memotong atau bahkan menghapus halaman yang tidak diperlukan.
Mengedit PDF
Ini adalah lanjutan dari tips pertama. Ada beberapa hal yang biasa dilakukan dalam pengeditan file *.pdf yaitu:
Compress Ukuran PDF
Hal ini biasa diperlukan untuk mereka yang berkecimpung di dunia administrasi online, salah satu contoh nyata misalnya pendaftaran CPNS pada awal bulan november lalu. File PDF yang telah kita scan misalnya 3MB, padahal yang diminta untuk di-upload maksimal 300KB.
Sebenarnya tanpa perlu repot-repot mencari aplikasi sana-sini, tinggal ketik saja di google "compress pdf 300KB". Akan muncul banyak situs yang menawarkan jasa itu TAPI... tapi... walaupun serba instan, dan output yang diberikan tepat sasaran, secara pribadi aku lebih memilih untuk tidak melakukannya, kenapa? Karena file yang kita upload dan kuyakin 100% akan tersimpan di server mereka. Dan tidak menutup kemungkinan bahwa suatu waktu, data pribadi kita yang terdapat pada file itu bisa saja disalahgunakan. Yah... anggap saja identity thief.
Oleh karna itu, aku lebih memilih untuk mempersiapkannya secara offline sebelum bekerja online.
Aplikasi yang menarik perhatianku untuk pekerjaan ini yaitu Densify.
Masih ada kelanjutannya gan, lagi capek ngetik. Nanti disambung ya... Ahahaha